CumaTips - Mengantuk merupakan hal biasa yang dialami selama menjalankan ibadah
Puasa. Rasa mengantuk ini terkadang bisa mengganggu aktivitas
sehari-hari,
terutama pada kegiatan bekerja, belajar di sekolah atau kampus dan
lainnya. Rasa mengantuk
dapat menurunkan konsentrasi kita pada saat belajar.
Berikut beberapa tips untuk mengurangi ataupun menghilangkan rasa ngantuk selama bulan puasa
1. Tidur yang cukup
Usahakan
agar porsi tidur kamu selalu dalam jumlah yang cukup saat kamu sedang
berpuasa. Usahakan tidur minimal selama 5 jam setiap harinya. Untuk
menyiasati hal ini, ada baiknya kamu segera beristirahat atau tidur
selepas selesai sholat tarawih. Dengan demikian, kamu akan memiliki
waktu yang cukup untuk tidur sebelum bangun kembali untuk melakukan
makan sahur.
2. Hindari aktivitas berat
Hindari aktivitas berlebihan atau aktivitas yang terlalu berat, karena
dapat menyebabkan terjadinya kelelahan tubuh.
3. Asupan makanan seimbang
Asupan
makanan dengan gizi seimbang secara ilmiah terbukti dapat membantu
tubuh agar dapat beraktivitas secara optimal. Oleh karena itu, penting
buat kamu untuk mengkonsumsi makanan dengan jumlah seimbang dan bergizi
tinggi untuk mencegah munculnya rasa mengantuk pada saat kamu
beraktivitas di siang hari selama puasa.
Saat berbuka puasa. usahakanlah untuk mengkonsumsi makanan yang banyak mengandung vitamin seperti sayur-sayuran, buah-buahan, dan sebagainya, agar tubuh kamu bisa tetap dalam kondisi yang prima.
4. Jangan tidur setelah sholat subuh
Bagi
sebagian orang, tidur setelah makan sahur dan sholat subuh adalah hal
yang wajar. Namun ada baiknya kamu menghindari kebiasaan tidur setelah
sahur dan sholat subuh, karena pada saat kamu makan sahur, tubuh sudah
memulai proses metabolisme secara maksimal.
Saat kamu tertidur lagi, proses metabolisme tubuh akan menurun intensitasnya. Dalam kondisi seperti ini, tubuh kamu akan menjadi sulit untuk mencapai metabolisme yang maksimal setelah kamu terbangun untuk kedua kalinya.
5. Tidur siang
Demikian Tips kali ini, semoga bermanfaat buat kalian yang sedang menjalankan ibadah puasa.
Tags
CumaTips